6 Referensi Tempat Wisata Paling Oke Untuk Menikmati Suasana Malam di Daerah Salatiga

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on print

DAFTAR ISI


Tertarik untuk menghabiskan waktu weekend-mu dengan mengunjungi Kota Salatiga? Tentu hal tersebut bisa jadi keputusan yang sangat tepat nih, sebab di Salatiga banyak pilihan destinasi wisatanya, lho.

Ragam destinasi wisatanya pun bermacam-macam dari mulai wisata alam, budaya, sejarah, kuliner hingga tempat-tempat kekinian ala jaman now banget deh.

Menikmati suasana malam hari di Salatiga sambil berwisata juga bisa jadi pilihan yang oke. Jika berminat, kamu harus baca dulu nih informasi yang akan kami bahas dibawah ini mengenai daftar tempat wisata malam hari paling kewren di Salatiga.

1. Lapangan Pancasila❤️

Wisata malam salatiga dan sekitarnya hari tempat kuliner kota sekitar daerah di
foto by jateng.tribunnews.com

Alamat: Jalan Ahmad Yani Nomor 100, Kalicacing, Sidomukti, Kota Salatiga, Jawa Tengah 50724
Map: KlikDisini
Jam Buka: 24 Jam
HTM: Gratis

Lapangan Pancasila adalah salah satu pusat keramaian di Salatiga yang banyak dijadikan sebagai destinasi wisata malam hari. Tempatnya yang sejuk, nyaman dan luas membuat orang-orang suka nongkrong disini, terutama anak-anak muda.

Jika kamu ingin menikmati suasana malam hari di Kota Salatiga dengan lebih seru, Lapangan Pancasila ini adalah salah satu tempat yang sangat cocok.

2. Selasar Kartini❤️

foto by twitter.com

Alamat: Jalan Kartini, Salatiga, Sidorejo, Kota Salatiga, Jawa Tengah 50711
Map: KlikDisini
Jam Buka: 24 Jam
HTM: Gratis

Selasar Kartini adalah salah satu taman yang ada di Jalan Kartini dan merupakan tempat nongkrong favoritnya anak-anak muda di Salatiga. Area Taman Selasar Kartini ini cukup luas sehingga mampu menampung ratusan pengunjung.

Suasana malam hari disini akan terasa lebih romantis dengan adanya sorot lampu kota menyinari area Taman Selasar Kartini.

3. Taman Kota❤️

foto by jateng.tribunnews.com

Alamat: Kumpulrejo, Argomulyo, Kota Salatiga, Jawa Tengah 50734
Map: KlikDisini
Jam Buka: 24 Jam
HTM: Gratis

Pengen cari tempat wisata malam yang gratisan tapi tetap nyaman? Kalau gitu kenapa nggak ke Taman Kota Salatiga aja?

Tempat ini juga nggak kalah seru untuk dikunjungi saat malam hari. Suasana yang sunyi dan tenang membuat Taman Kota Salatiga ini cocok dijadikan tempat refreshing.

Ciri khas dari Taman Kota Salatiga yakni adanya puluhan anak tangga yang harus kamu naiki sebelum sampai di area utama taman.

4. Taman Tingkir❤️

foto by rynari.wordpress.com

Alamat: Jalan Tritis Sari Nomor 17, Sidorejo Kidul, Tingkir, Kota Salatiga, Jawa Tengah 50741
Map: KlikDisini
Jam Buka: 24 Jam
HTM: Gratis

Selain Taman Kota, Taman Tingkir juga bisa jadi tempat wisata malam yang cocok dikunjungi bersama si kecil. Disini banyak wahana bermain anak yang cukup seru dan aman untuk si kecil.

Selain wahana permainan anak, Taman Tingkir juga memiliki fasilitas Jogging Track yang bisa digunakan para pengunjung untuk berolahraga.

5. D’Emmerick❤️

foto by d-emmerickhotel.com

Alamat: Jalan Raya Kopeng, Kumpulrejo, Argomulyo, Kota Salatiga, Jawa Tengah 50734
Map: KlikDisini
Jam Buka: 24 Jam
No. Telp: 0298 325 498
HTM: Gratis

D’Emmerick adalah salah satu penginapan di Salatiga yang juga cocok dijadikan sebagai destinasi wisata malam hari juga. Area hotel ini sangat nyaman untuk disinggahi bersama keluarga ataupun orang-orang terdekat.

Salah satu spot favorit yang kerap dijadikan sebagai latar belakang foto oleh para pengunjung yakni replika Kincir Angin Raksasa.

6. Desa Wisata Tingkir Lor❤️

foto by wisatalengkap.com

Alamat: Tingkir Lor, Tingkir, Kota Salatiga, Jawa Tengah 50746
Map: KlikDisini
Jam Buka: 09.00-17.00 WIB (Senin-Minggu)
No. Telp: 0896 6936 6867
HTM: Rp 5.000,-

Opsi terakhir yang bisa kamu pilih adalah Desa Wisata Tingkir Lor. Suasana malam hari ditempat ini mampu menghilangkan stress dan penat. Udara yang sejuk membuat suasana malam hari di Desa Wisata Tingkir Lor ini terasa lebih romantis.

Sepertinya tempat ini adalah lokasi terbaik untuk kamu melihat sisi lain dari keindahan alam yang Kota Salatiga miliki.

Jadi itulah barusan keenam rekomendasi tempat wisata malam paling asyik di Salatiga. Lalu, kemanakah kamu akan melabuhkan pilihanmu?

  • Punya rekomendasi lain?? Komen dibawah ya gaes!
  • Catatan: Semua data di atas adalah data terakhir pada saat artikel ini dibuat. Jika ada perubahan terbaru yang Kamu ketahui, silakan informasikan kepada kami untuk segera diperbaiki.
Bagi Anda pemilik Bisnis dan ingin masuk dalam artikel diatas, silahkan mengisi kolom komentar. Lengkap dengan informasi:

Adelia Irfandi atau lebih dikenal dengan nama Adel (lahir 6 Desember 1991) adalah seorang penulis berasal dari Palembang. Adel salah satu penulis yang aktif mengunggah karya tulisnya di yazcorp.id dan FixPalembang.com.


Dipersembahkan oleh: Software Kasir Online – YAZCORP.id

Konsultasi dan Demo Gratis Sekarang Juga!

Rp

Artikel Lainnya

Aplikasi Kasir UMKM Berbasis Sistem ERP

Aplikasi Kasir UMKM Berbasis Sistem ERP

Halo sobat UMKM! Sudah tahu Aplikasi Kasir UMKM yang bisa memajukan usaha kamu? Kalo belum, mimin bakalan memberikan informasi Aplikasi Kasir Berbasis Cloud ERP untuk

Aplikasi Kasir Berbasis ERP Terbaik Di Indonesia 30 Fitur Utama Sukseskan Bisnismu

Aplikasi Kasir Berbasis ERP Terbaik Di Indonesia 30 Fitur Utama Sukseskan Bisnismu

Halo sobat pengusaha sukses di Indonesia! Sudahkah Anda menyadari bahwa saat ini kita berada di era yang memuntut semuanya harus serba digital, serba cepat dan

Cara Meningkatkan Penjualan di Tahun 2025: Strategi dan Tips untuk Sukses Bisnis

Cara Meningkatkan Penjualan di Tahun 2025: Strategi dan Tips untuk Sukses Bisnis

Tahun 2025 diprediksi akan membawa banyak perubahan dalam dunia bisnis, termasuk perkembangan teknologi, perubahan perilaku konsumen, tantangan ekonomi global, dan tren pasar yang terus berkembang.

Mencegah Kecurangan Karyawan dengan Aplikasi Kasir YAZCORP.id

Mencegah Kecurangan Karyawan dengan Aplikasi Kasir YAZCORP.id

  Dalam dunia bisnis yang kompetitif, terutama di sektor ritel dan layanan, mengelola transaksi dengan transparansi dan akurasi sangat penting. Salah satu ancaman yang sering

Aplikasi Kasir Alfamart untuk Bisnis Anda

Aplikasi Kasir Alfamart untuk Bisnis Anda

Dalam era digital yang semakin berkembang, keberadaan Aplikasi Kasir Alfamart yang efisien sangat dibutuhkan oleh berbagai jenis bisnis, baik itu ritel, restoran, atau bahkan usaha

Aplikasi Kasir Adalah untuk Bisnis Anda

Aplikasi Kasir Adalah untuk Bisnis Anda

Dalam era digital yang semakin berkembang, keberadaan Aplikasi Kasir Adalah yang efisien sangat dibutuhkan oleh berbagai jenis bisnis, baik itu ritel, restoran, atau bahkan usaha

Langganan Aplikasi Kasir

GRATIS DEMO!

Konsultasikan kebutuhan aplikasi kasir Anda kepada Tim  YAZCORP.id

Segera Lengkapi Data Anda

Rp